24 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Sosialisasi Memasuki Tatanan Normal Baru di SMA Negeri 1 Jambi

2 min read

JAMBIDAILY PENDIDIKAN – SMA Negeri 1 Jambi bekerja sama dengan Departemen Kesehatan Provinsi Jambi mengadakan Sosialisasi Memasuki Tatanan Normal Baru. Pelaksanaan sosialisasi berlangsung di Aula SMA tertua di “Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah” Provinsi Jambi (Rabu, 10 Juni 2020).

Dalam paparannya dihadapan Tenaga Pendidik dan Tenaga Administrasi Sekolah dr. Dian Augustina Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi mengatakan, Memasuki Tatanan Normal Baru pemerintah perlu melakukan langkah-langkah yang diambil, agar kegiatan ekonomi berputar di masyarakat dapat berjalan seperti biasanya. Begitu juga halnya dengan Aparat Sipil Negara (ASN) agar dapat melayani masyarakat.

“Kegiatan ekonomi dan pelayanan ASN terhadap masyarakat tak boleh terhenti. Apa yang bisa dikerjakan ASN di rumah dilaksanakan dari rumah, sedangkan yang tak bisa harus masuk kantor,” jelasnya.

Lanjutnya, menghadapi Tatanan Normal Baru diharapkan yang keluar rumah gunakan masker, jaga jarak, cuci tangan pakai sabun, dan jaga imunitas tubuh. Karena keempat hal ini, cara ampuh menanggulangi penyebaran Covit 19. Sedangkan untuk proses pembelajaran di sekolah, sampai saat ini pemerintah belum menentukan kapan pelaksanaannya dimulai.

“Segala kegiatan yang dilaksanakan harus mengikuti protkol kesehatan,” pungkas dr. Dian Augustina

Drs. Anwar Mussadad, M.Ag. Kepala SMA Negeri 1 Jambi mengatakan, perlunya sosialisasi ini dilakukan karena Tenaga Administrasi dan Guru menghadapi anak didik yang baru tamat mengurus administrasi kelulusannya.

“Guru dan Tenaga Administrasi Sekolah perlu dibekali menghadapi Tatanan Normal Baru. Pelaksanaan kegiatan sosialisasi ini, tetap mengikuti aturan Protokol Kesehatan,” tutup Anwar Musaddad. (SB)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

8 + 2 =