3 Januari 2025

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Danrem 042/Gapu Bagikan Sembako di Lokasi TMMD Labuhan Pering

1 min read

JAMBIDAILY SUARA TNI – Selain mendampingi Tim Wasev Mabes TNI AD, Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI Zulkifli, juga berkesempatan memberikan paket sembako kepada masyarakat terdampak pandemi Covid 19, Rabu (15/7/2020)

Saat mendampingi Tim Wasev TMMD yang diketuai oleh Mayjen TNI Arif Rahman, M.A meninjau beberapa kegiatan yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD Kodim 0419/Tanjab,diantaranya rehabilitasi rumah tidak layak huni, hingga pembangunan jalan.

“Diharapkan, program itu bisa mengatasi keluhan masyarakat di daerah terisolir,” pinta Brigjen TNI Zulkifli.

Selain peninjauan, di lokasi TMMD itu, almamater Akademi Militer tahun 1991 itu juga membagikan beberapa paket sembako ke masyarakat setempat melalui program “Garuda Putih Peduli Sesamo”.

Pembagian paket sembako tersebut, jelas Danrem, diharapkan mampu mengatasi kesulitan masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

“Meski tidak seberapa, mudah-mudahan paket sembako itu bisa meringankan beban masyarakat,” pintanya.

Dalam pelaksanaannya kegiatan tersebut tetap mempedomani SOP Protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan memakai masker. (*/)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 1 = 3