13 Desember 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ Bersama Karang Taruna Perindah Desa Silawan

2 min read

JAMBIDAILY SUARA TNI – Jalan merupakan fasilitas umum yang digunakan untuk berbagai keperluan, diantaranya transportasi hingga jasa pengiriman, sehingga setiap jalan memiliki nama yang berbeda antara satu dan lainnya. Seperti halnya kegiatan yang dilakukan oleh personel Satgas Pamtas RI-RDTL sektor timur Yonif Raider 142/KJ bersama pemuda karang taruna yang berada di Dusun Adubitin Desa Silawan Kecamatan Tasifeto Timur Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur kali ini.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider 142/KJ Letkol Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M dalam rilis tertulisnya di Atambua Kabupaten Belu Nusa Tenggara Timur, Senin (27/7/2020).

“Kegiatan bersama yang dilakukan oleh personel Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ bersama karang taruna Dusun Adubitin Desa Silawan tersebut berupa pembuatan tanda nama jalan di dusun tersebut guna memperindah desa,” ungkapnya.

“Hal ini sendiri merupakan wujud tugas TNI dibidang pembinaan teritorial satuan non komando kewilayahan (Binter Satnonkowil),” tegasnya.

“Selain memperindah desa, kami berharap tanda nama jalan ini dapat memberikan manfaat bagi tenaga jasa pengiriman barang untuk mempermudah kegiatan mereka,” paparnya.

Lebih lanjut dikatakan, kegiatan tersebut dipimpin oleh Serda Binsar bersama 3 orang personel Satgas di Pos Silawan dan orang pemuda Dusun Adubitin Desa Silawan.

“Pembuatan tanda nama jalan tersebut mengunakan dana dari swadaya masyarakat setempat,” tuturnya.

“Tanda nama jalan tersebut dipasang di setiap persimpangan, diantaranya di tepi jalan utama Silawan – Motaain, Tugu Tulakadi, Jalan menuju lapangan sepakbola serta jalan menuju Pos Silawan,” tambahnya.

Dirinya berharap, dengan adanya tanda nama jalan tersebut akan memudahkan kegiatan tansportasi dan kepentingan lainnya, serta dapat lebih memperindah Dusun Adubitin.

Di tempat terpisah, Bapak Boy Lalek (60) selaku Kepala Dusun Adubitin menyambut baik kegiatan tersebut, dan beliau menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada personel Satgas yang berada di Pos Silawan atas bantuan yang telah diberikan selama ini untuk kemajuan Dusun Adubitin.

“Saya selaku Kepala Dusun dan masyarakat Dusun Adubitin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak TNI yang berada di Pos Silawan atas bantuan yang diberikan selama ini,” ucapnya.

“Semoga Plang nama jalan ini dapat bermanfaat bagi kita semua,” tandasnya. (*/)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

68 − 67 =