Kondisi Medan yang Sulit, Tidak Menjadi Halangan Bagi Satgas TMMD Kodim Kerinci Untuk Mempercepat Pembangunan Jalan
1 min readKERINCI (JAMBIDAILY)) -Untuk mempercepat proses pekerjaan yang ada di lokasi TMMD Ke-109 Kodim 0417/Kerinci dalam pengerjaan sasaran fisik berupa pembukaan jalan baru, dari awal pelaksanaan sudah menerjunkan alat berat berupa excavator dan bulldozer, hal tersebut dihadapkan dengan kondisi medan yang sulit yaitu berupa bukit dan pegunungan di Desa Sungai Langkap, Kecamatan Siulak Mukai, Kabupaten Kerinci. Rabu (07/10/2020).
Dijelaskan Danramil 417-01/Gunung Kerinci Kapten Inf Yatrizal bahwa excavator sendiri adalah alat berat yang dioperasikan untuk pembukaan jalan baru, penggalian, pengerukan dan bahan pengangkut material tanah yang sangat dibutuhkan di TMMD kali ini, karena itu perlu banyak jalan yang ingin ditimbun juga membuat jalan baru sehingga fungsinya sangat vital.
“Kita memang harus menggunakan alat berat seperti excavator, karena dalam proses pembuatan jalan ini perlu penimbunan dan harus membuat jalan terlebih dahulu sebelum membuat jalan baru sehingga untuk memperlebar jalan agar bisa di lewati sesuai dengan ukuran roda kendaraan,” jelasnya. (**/)