15 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Pencegahan Covid-19 melalui Komsos

1 min read

JAMBIDAILY DANAUKERINCI – Para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 0417/Kerinci terus melakukan pencegahan terhadap penyebaran covid-19 agar tidak menyebar di wilayah binaan.

Hari ini Babinsa Koramil 05/Danau Kerinci, Serda Irmansyah melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) di wilayah binaan mengajak warga untuk terus menerapkan disiplin protokol kesehatan pencegahan covid-19, di Desa Koto Tuo Pulau Tengah, Kec Keliling Danau, Kab. Kerinci, Minggu (20/12/2020).

Serda Irmansyah selaku Babinsa mengajak warga di desa binaan untuk terus menerapkan protokol kesehatan agar di wilayah binaannya bebas dari virus corona. Hal tersebut disampaikan langsung saat dia melaksanakan Komsos bersama warga Desa Koto Tuo Pulau Tengah.

“Dalam setiap kesempatan bertemu warga, seperti saat ini saya selalu mengajak dan menghimbau untuk terus menerapkan disiplin protokol pencegahan covid-19 sesuai yang telah ditetapkan pemerintah yaitu terus melaksanakan program 3M, memakai masker,  mencuci tangan dan menjaga jarak, serta menjaga pola hidup sehat dengan meminum multivitamin.

Dengan kita selalu mematuhi protokol kesehatan yang telah ditentukan, kita semua dapat terhindar dan memutuskan mata rantai penyebaran dari virus Covid-19,” tutup Serda Irmansyah.

 

Editor : Hery Farmansyah

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 + 4 =