Danramil Pasar Ingatkan Anggotanya Saat Melaksanakan Pam Nataru Tetap menerapkan Protokol Kesehatan
JAMBIDAILY SUARA TNI – Danramil 12/Pasar Jambi, Kodim 0415/Batanghari, Mayor Arm Jonni Armadi bertekad bantu pelaksanaan cipta kondisi saat pelaksanaan Natal 2020 dan perayaan pergantian tahun baru 2021.
Keinginan tersebut ia sampaikan saat melakukan pengawasan terhadap kesiapan personil di pos pelayanan (posyan) WTC kec. Pasar Kota Jambi, Minggu (27/12/2020).
Menurut Danramil, perayaan Natal dan pergantian tahun baru merupakan hak mendasar bagi umat yang merayakannya. Namun karena situasi yang berkembang saat ini dalam masa pandemi covid-19, semua aktivitas sangat dibatasi dan dilarang untuk dilakukan.
“Saat ini kita fokus membantu tugas kepolisian dan pemkot Jambi untuk cipta kondisi saat perayaan Natal 2020 dan tahun baru 2021. Kondusifitas harus dapat diwujudkan dan dihadirkan, agar aktivitas masyarakat tidak terganggu dan dapat berjalan sebagaimana mestinya.” ujar Danramil.
Lebih lanjut Danramil berharap agar personil yang terlibat dapat melaksanakan tugas mulia ini dengan penuh tanggung jawab dan melaksanakannya secara serius.
“Tugas harus dilaksanakan dengan sepenuh hati, tanpa mengharap imbalan ataupun pujian. Untuk itu laksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya. Jaga kondisi fisik dan kesehatan diri , gunakan waktu sebaik mungkin untuk dapat beristirahat.” pinta Danramil.
Danramil menyadari bahwa aktivitas warga khususnya dipasar dan pusat perbelanjaan (WTC) akan meningkat saat perayaan pergantian tahun, oleh sebab itu ia mengingatkan kepada para Babinsa yang bertugas untuk dapat mengingatkan warga agar tetap menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas diluar ruangan sehingga penyebaran covid-19 dapat tertangani dengan baik, imbuhnya.
Sumber : Pendim 0415/Batanghari