15 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Cegah Covid -19, Satgas Pamtas Yonif 642/Kps Beri Imbauan Protokol Kesehatan di Sarana Publik

1 min read

JAMBIDAILY SAMBAS – Satgas Pamtas RI-Malaysia Sektor Barat Yonif 642/Kps memberikan imbauan agar masyarakat yang berada di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia terutama di sarana publik tetap dalam kondisi yang sehat dan aman di Desa Temajuk Kecamatan Paloh Kabupaten Sambas.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 642/Kps, Letkol Inf Alim Mustofa dalam rilis tertulisnya di Pos Kotis Entikong, Kabupaten Sanggau, Rabu (30/12/20).

Dikatakan Dansatgas, penyuluhan kesehatan dalam rangka pencegahan wabah Covid-19 merupakan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 yang sedang mewabah saat ini.

“Kami berikan imbauan kepada seluruh lapisan masyarakat tentang cara melindungi diri dari wabah Covid-19, antara lain yaitu selalu rajin mencuci tangan dengan sabun, menjaga pola hidup sehat, memakai masker serta selalu menjaga jarak lebih dari satu meter dengan orang di sekitar,” ujar Dansatgas.

Dansatgas juga berharap kepada seluruh masyarakat di wilayah perbatasan agar dapat mematuhi anjuran pemerintah untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap menjalankan aktivitas sehari-hari.

“Dengan penyuluhan kesehatan di tempat-tenpat umum ini, kita semua berharap kesadaran masyarakat semakin tinggi sehingga dapat menekan penyebaran Covid-19 dan semoga wabah ini segera berakhir, “ pungkasnya. (Dispenad)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 59 = 66