16 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Dengar Keluhan Warga, Dinas PUPR Jambi Segera Perbaiki Jalan Rusak di Tanjabtim

1 min read

JAMBIDAILY EKONOMI – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Jambi akan segera memperbaiki jalan rusak di Tajung Jabung (Tanjab) Timur yang kerap dikeluhkan masyarakat. Pernyataan ini disampaikan Kadis PUPERA Ir. M Fauzi.

Dijelaskannya, pihaknya akan segera membuat jalan rigid beton di jalan provinsi yang ada di Kabupaten Tanjab Timur, yang rusak parah tersebut. Dituturkannya, rijgd beton dilakukan secara bertahap seperti yang pernah dilakukan di Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muaro Jambi dan untuk anggaran perbaikan jalan rusak di Tanjab Timur sebesar Rp 20 M, sepanjang 2,5 km.

“Pada tahun 2021 ini, PUPR menganggarkan Rp 20 miliar, sepanjang dua kilometer setengah untuk spot jalan rusak yang ada di Tanjab Timur,” ungkapnya.

Ia menambahkan, di luar pekerjaan rigid beton, PUPR tetap melakukan pekerjaan jalan provinsi yang rusak dengan tujuan pengerasan sementara agar lancar dilalui masyarakat.

Menurutnya, tahun 2021 mengkhususkan anggaran perbaikan jalan provinsi yang rusak banyak dipotong karena COVID-19 namun tergantung Pendapatan Asli Daerah (PAD). Kalau ada anggaran, akan terus dilanjutkan perbaiki jalan rigid beton.

“Untuk fungsional alat berat, saat ini sudah diturunkan ke tempat jalan rusak yang menyebabkan seorang ibu meninggal di tengah jalan dan kita berjanji terus memperbaiki jalan itu,” pungkasnya.

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 + 5 =