29 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Pembangunan Jalan Program TMMD ke 110 Di Sungaiterap, Kasdim Batanghari : Masyarakat Tidak Perlu Lagi Lewati Jembatan

2 min read

JAMBIDAILY MUAROJAMBI – Kasdim 0415/Batanghari, Letkol Inf Tri Nugroho, sempat merasakan susahnya melewati jembatan yang tak layak dipakai di Desa Sungaiterap, saat kunjungannya menggunakan sepeda, Sabtu (20/2/2021).

Dikatakannya, dengan menggunakan sepeda saja pihaknya harus berhati-hati, apalagi masyarakat sekitar yang melewatinya dengan sepeda motor.

“Jadi ini jembatannya. Kita saja menggunakan sepeda harus hati-hati. Apalagi masyarakat yang tiap harinya melewatinya dengan sepeda motor untuk menyeberang ke desa atau kebun sangat berbahaya,” ujarnya, saat ditanya awak media, Minggu (21/2/2021).

Ditambahnya, dengan adanya program TMMD ke 110 Kodim 0415/Batanghari, masyarakat sekitar tidak perlu lagi melewati jembatan itu.

Diharapkan, jalan yang dibuat nantinya telah selesai, dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

“Sehingga dengan adanya pembangunan jalan dan jembatan sangat bermanfaat bagi masyarakat uuntuk lalu lintas dan membawa hasil kebunnya,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Kasdim 0415/Batanghari, Letkol Inf Tri Nugroho SPd, Pasi Log, Kapten Inf Sutego, dan Pasi Ren, Kapten Inf Mulyono serta Kaur Bhakti TNI, Kapten Inf Suyadi, goes (bersepeda) ke Desa Sungaiterap dalam rangka peninjauan program pra TMMD ke 110 Kodim 0415/Batanghari, Sabtu (20/2/2021).

Dikatakan Kasdim 0415/Batanghari, Letkol Inf Nugroho, pihaknya bersepeda dari Kodim 0415/Batanghari sekitar pukul kurang lebih sekitar pukul 08.30 WIB.

“Kita sampai di sini (Desa Sungaiterap) sekitar pukul 10.00 WIB. Berarti 1 jam lebih kita goes. Sekalian hidup sehat ditengah pandemi Covid-19,” jelasnya di lokasi pembuaatan jalan, Sabtu (20/2/2021).

Ditambahnya, sampai di lokasi pihaknya langsung meninjau lokasi pembuatan jalan penghubung dua desa.

“Di sini kita meninjau pembuatan jalan dan jembatan serta memberikan semagat ke Satgas TMMD dan tukang,” terangnya.

Sementara itu, Pasi Log Kodim 0415/Batanghari, Kapten Inf Sutego, menyebutkan pihaknya akan melakukan yang terbaik untuk masyarakat Desa Sungai Terap, dalam rangka program TMMD ke 110 Kodim 0415/Batanghari.

“Kita harus lakukan dan beri yang terbaik serta maksimal karena itu untuk masyarakat dan sebagai bukti pengabdian kita,” terangnya. (**/red)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

73 − = 71