23 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Kapolsek Jaluko Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Massal Tahap 1 di Kantor Desa Sarang Burung

2 min read

JAMBIDAILY JALUKO – Pelaksanaan pemberian Vaksinasi untuk Pra Lansia, Lansia dan publik tetap berlangsung hingga pencapaian target dari pemerintah pusat yakni sebanyak 44.208 orang untuk lingkup Polda Jambi, yang akan dibagi pada tiap Polres dan Polsek.

Percepatan vaksinasi ini juga dilakukan diwilayah hukum Polres Muaro Jambi, yang tiap Polsek melaksanakan Vaksinasi.

Tanpa terkecuali diwilayah hukum Polsek Jaluko juga melaksanakan vaksinasi serentak .

Tampak Kapolsek Jaluko Iptu Irwan S.H bersama anggota Polsek dan Koramil 0415-Pijoan memantau langsung jalannya kegiatan Vaksinasi ini, yang dilaksanakan di Kantor Desa Sarang Burung Kecamatan Jambi Luar Kota (Jaluko) Kabupaten Muaro Jambi, Kamis (11/06/2021).

Yang sebelumnya Kapolsek Jaluko melakukan himbauan kepada Masyarakat Desa Sarang Burung untuk mau di Vaksin, demi memutuskan penyebaran rantai Covid 19 di Masjid Al Hidayah RT 04 Desa Sarang Burung.

Kapolsek Jaluko melalui Kasubag Humas Polres Muarojambi AKP Amradi juga menjelaskan untuk saat ini memantau langsung jalannya Vaksinasi Massal di Desa Sarang Burung Kecamatan Jaluko, dan untuk hari ini 100 orang yang di Vaksin.

Di katakanya lagi, pihaknya terus melakukan percepatan Vaksin ini, dengan sistem mengerahkan Bhabinkamtibmas agar mengumpulkan atau membawa warga disekitaran Desa Sarang Burung untuk divaksin, baik Lansia maupun Masyarakat umum.

Untuk tenaga medis diterjunkan dari Puskesmas Penyengat Olak Kecamatan Jaluko Kabupaten Muarojambi.

“Kita berharap semua warga Desa Sarang Burung ini tervaksin semua, guna memutuskan rantai covid 19, dan tetap pelaksanaan berpedoman pada protokol kesehatan ,” ungkap Amradi.(Hmi/Humas Polres)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 58 = 61