29 Januari 2025

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Jelang Kunjungan Wasev TMMD, Desa Bukitberingin Semarakkan Pasang Umbul – umbul

JAMBIDAILY SUARA TNI – Merangin. Anggota Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-111 Kodim 0420/Sarko memasang umbul-umbul di kanan kiri jalan menuju lokasi TMMD di Desa Bukit Beringin. Umbul-umbul tersebut dipasang guna menyemarakkan Kunjungan Tim Wasev Mabes TNI pada Kamis (1/7) mendatang.

Satgas TMMD Reguler ke-111 memeriska umbul-umbul yang sudah terpasang, ada yang pemasanganya kurang pas langsung di betulkan, anggota Satgas TMMD mengatakan ada banyak sekali umbul-umbul yang terpasang di kanan kiri jalan menuju ke lokasi. Bahkan warga di sekitar pun turut memasang umbul-umbul untuk ikut menyemarakkan Program TMMD. Senin (28/6/2021).

“Ini sebagai tanda adanya kegiatan di Desa Bukit Beringin dan sebagai salah satu bentuk nasionalisme, ” kata Sertu Anggara.

Semoga dengan adanya umbul-umbul ini bisa menambah semangat dari anggota Satgas TMMD. Umbul-umbul ini juga sebagai petunjuk adanya kegiatan TMMD. TMMD Reguler menjadi kesejahteraan warga Desa Bukit Beringin.

“Yang diharapkan, masyarakat sekitar tahu adanya kegiatan TMMD di Desa Bukit Beringin,” ujarnya. (mc0420)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 9 = 1