Atal S Depari Sekeluarga Terpapar COVID-19, Ketua PWI Kota Jambi Mohon Do’a
2 min readJAMBIDAILY PERISTIWA – Ketua PWI Kota Jambi, Hendry Nursal memohon doa kepada keluarga besar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan masyarakat Indonesia atas informasi Ketua Umum PWI Pusat dari hasil Swab PCR terkonfirmasi terpapar atau positif COVID-19, Jumat (9/7/2021) pagi.
“Tentunya ini kabar kurang baik, semoga Bang Atal dan keluarga segera kembali pulih dan beraktivitas seperti biasa. Mohon doa dari keluarga besar PWI dan masyarakat Indonesia,” Ujar Hendry Nursal.
Pada kesempatan ini, Hendry Nursal mengajak dan mengingatkan bahwa harus terus waspada serta hal ini sangat dibutuhkan kesadaran kita bersama, merujuk dari data yang disampaikan pemerintah pusat maupun satuan gugus tugas percepatan penanganan covid-19 di tingkat provinsi hingga kabupaten/kota masih menunjukan adanya penambahan kasus baru.
Masyarakat diharapkan terus patuh protokol kesehatan (Prokes) dalam menjalankan 3M; Menjaga jarak dan tidak berkerumun, Mencuci Tangan dengan sabun dan air mengalir, serta Memakai Masker.
Terkini telah diterapkan protokol kesehatan terbaru, yaitu gerakan 5M COVID untuk memutus rantai penyebaran virus corona. Apa itu 5M? Memakai masker, Mencuci Tangan dengan sabun dan air yang mengalir, Menjaga Jarak, Menjauhi kerumunan, dan Mengurangi Mobilitas/Intensitas.
Selain, itu hal yang sama juga disampaikan Hery FR, Sekretaris PWI Provinsi Jambi “mohon doa untuk kesembuhan ketua umum kita, bang atal sekeluarga yang terpapar covid-19,” Tulisnya.
Dikutip dari laman kumparan.com, hasil swab PCR didapati tidak hanya Atal S Depari tapi juga isteri, anak, menantu, cucu, pembantu dan mertua.
Atal tes Swab Antigen tiga hari lalu. Hasilnya negatif. Waktu swab dia sendiri tak merasakan gejala apa-apa. Yang membuatnya tergerak lakukan tes karena seorang pembantunya terdeteksi positif.
Hari Kamis ( 8/7) ia kembali memeriksakan diri dengan tes Swab PCR. Ini dipicu setelah hasil Swab PCR positif mertua yang tinggal serumah dengannya. Semua keluarga kembali diperiksa. Jumat pagi hasilnya keluar: semua positif.
Untuk sementara waktu ini, Atal sekeluarga melakukan isolasi mandiri di rumahnya. Atal mengaku cukup tenang karena gejala yang dirasakan sampai tadi pagi, ringan. “Saya dan istri hanya merasakan meriang, sudah pernah di vaksin lengkap. Karena itu sangat berharap virus semoga hanya menimbulkan gejala ringan. Doakan yah,” pintanya. (*/HN)