26 Desember 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Dinas PUPR Provinsi Jambi, Dampingi Gubernur Tinjau RS Pertamina Bajubang

2 min read

JAMBIDAILY ADV – Dinas PUPR Provinsi Jambi, mendampingi Gubernur Jambi, melakukan peninjauan ke fasilitas kesehatan Rumah Sakit (RS) Pertamina Bajubang (Sabtu, 10/072021). Peninjauan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk melihat seberapa layak Rumah Sakit yang sudah sejak 2009 lalu ini tidak difungsikan untuk dijadikan salah satu RS rujukan penanganan pasien positif Covid-19.

Gubernur Jambi, Al Haris menyebutkan bahwa dari Pemerintah Provinsi akan melihat kedepan perkembangan kasus Covid yang terjadi di Provinsi Jambi.

“Jikalau memang dibutuhkan tambahan fasilitas kesehatan saya rasa rumah sakit ini sangat strategis untuk dijadikan rumah sakit rujukan pasien covid-19,” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan dengan lokasi yang strategis ini menfungsikan kembali rumah sakit Pertamina Bajubang juga akan sangat efektif nantinya untuk mengurangi penanganan pasien Covid di Kota Jambi. “Kalau kita alihkan sebagian kesini, maka nanti tidak akan over load di Kota Jambi,” lanjut Al Haris.

Selanjutnya ia tetap menekankan untuk dijalankan kembali kegiatan pelayanan kesehatan di RS Pertamina Bajubang ini tetap akan menelaah kembali segala aspek kedepannya khususnya kondisi kasus Covid-19 di Provinsi Jambi pada masa yang akan datang.

Dalam peninjauan, hadir pimpinan Forkopimda Provinsi Jambi dan jajaran pimpinan OPD Provinsi Jambi serta Bupati dan OPD Kabupaten Batanghari.

Hadir pula Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel, Anggono Mahendrawan didampingi Senior Manager Production and Project sekaligus menjabat Pjs GM PHR Regional 1 Zona 1, Muzwir Wiratama, Senior Manajer Humas SKK Migas Sumbagsel, Andi Arie P dan Field Manager Jambi PHR Zona 1 Hermansyah. (*/HN)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

97 − = 92