20 September 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Fasha Pimpin Rapat Teknis Vaksinasi Covid-19 di kota Jambi

1 min read

JAMBIDAILY KOTA JAMBI – Wali Kota Jambi Dr. H. Syarif Fasha, ME bersama Wawako Dr. dr. H. Maulana, MKM memimpin rapat teknis terkait kegiatan vaksinasi Covid-19 di Kota Jambi secara virtual bersama seluruh RS, Puskesmas, Camat dan Lurah se-Kota Jambi (Senin, 12/7/2021).

Rapat tersebut menyikapi berbagai permasalahan di lapangan terkait vaksinasi di kota Jambi. Wali Kota Fasha memberi beberapa arahan penting terkait pelaksanaan vaksinasi agar lebih tertib, teratur, sesuai protokol kesehatan dan memberi kepastian waktu kepada masyarakat.

Wali Kota Fasha memutuskan bahwa masyarakat dapat mendaftarkan vaksinasi di kantor lurah terdekat untuk mendapat jadwal dan nomor antrian vaksin di PKM terdekat.

Mengingat antusias masyarakat yang begitu besar, kegiatan vaksinasi di PKM akan terjadwal sesuai dengan kelurahan yang berbeda setiap harinya.

Masyarakat tidak perlu khawatir tidak mendapat kesempatan vaksin karena akan diatur dengan baik oleh pihak kelurahan dan PKM, serta jadwal vaksinasi akan terus dilaksanakan hingga target vaksinasi Kota Jambi tercapai (70% dari total populasi masyarakat Kota Jambi). (*/HN/Humas)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

65 + = 75