21 Januari 2025

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Satgas TMMD 115 Kodim 0415/Jambi Berikan Bibit Ikan Air Tawar Untuk Warga Kembang Seri Baru

BATANGHARI, jambidaily.com – Guna memulihkan ekonomi dan ketahanan pangan, melalui program TMMD 115 Kodim 0415 Jambi berikan 1.500 bibit ikan air tawar ke masyarakat Desa Kembang Seri Baru, Kecamatan Maro Sebo Ulu, Kabupaten Batanghari.

Tidak hanya bibit ikan, namun juga 20 bingkisan untuk keluar stunting, dan sarana olahraga serta Al-quran dan sajadah juga diberikan melalui program TMMD.

Pembagian itu diberikan saat kedatangan Kapok Sahli dari Pangdam II/ Sriwijaya dan Tim Wasev dan Tim Waaster dari Mabesad meninjau lokasi TMMD.

Pasiter Kodim 0415 Jambi, Mayor Beni Inf, mengatakan, dalam program TMMD itu, tidak hanya fokus ke pembanguna infastruktur, namun pihaknya juga fokus dalam pembangunam SDM.

“Kita juga fokus dalam pebangunan SDM, dan kesejahteraan masyarakat, apa lagi pasca pandemi covid-19,” ungkapnya, Rabu (26/10/2022).

Lebih lanjut ia megatakan, program TMMD ke 115 Kodim 0415 Jambi ini, pihaknya banyak bekerjasama dengan instansi dari Kabupaten Batanghari.

“Pembagian itu hasil dari kerjasama kita dengan instansi di Kabupaten Batanghari,” pugkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

36 + = 38