Terima Kasih Bapak TNI, Teruslah Membangun Untuk Rakyat
JAMBIDAILY BATANGHARI – Selasa pagi, 11 Oktober 2022 “Kami dikejutkan dengan datangnya dua alat berat jenis Buldozer dan Eksavator ke dusun Kami, yang dikawal oleh para Tentara berbadan tegap,” ungkap Amran, salah satu warga Desa Kembangseri Baru.
Dengan khas sopan santun para Tentara yang melemparkan senyumnya, sambil mengucapkan kata “Permisi, mohon maaf mengganggu pagi-pagi”.
Saya pun bertanya kepada Ayah yang saat itu sedang merapikan motornya untuk berangkat ke kebun mengambil hasil alam berupa karet.
“Banyak Tentro di luar Ayah”, kata Ku bertanya pada Ayah.
Sambil tersenyum Ayah menjawab, “Iyo nak.. itu Tentro mau bangun dusun Kito, kagi (nanti-red) kalo Bapak-Bapak Tentro tu istirahat, buatkan bae Kopi”, jawab Ayah sambil merapikan tali-tali yang ada di motornya.
Alhamdulillah gumam ku di dalam hati, semoga saja dusun ku RT 7 ini kelak bukan lagi dusun tertinggal, ya kalau mau ke rumah keluarga di RT 9 harus berjalan Kaki sejauh 25 kilometer.
Kodim 0415/Jambi, merupakan salah satu Satuan Kewilayahan yang berada di bawah Korem 042/Garuda Putih, yang membawahi tiga Pemerintahan, yakni Kota Jambi, Kabupaten Muarojambi dan Kabupaten Batanghari.
Dimana, saat ini Kodim 0415/Jambi sedang melaksanakan kegiatan TMMD ke 115 bertempat di Desa Kembangseri Baru Kecamatan Marosebo Ulu Kabupaten Batanghari, tepatnya di Dusun Tanahlongsor.
Dusun ku dusun Tanahlongsor merupakan salah satu dusun di Desa Kembangseri Baru Kecamatan Marosebo Ilir Kabupaten Batanghari, Dusun ku terpisah jauh dari Desa Induk, orang sini bilang “dusun seberang”, memang letaknya lebih kurang 10 km dari desa induk, kalau kami ke desa Induk harus melintasi jalan lintas Sumatera dengan menggunakan kendaraan roda dua atau roda empat.
Mata pencarian warga dusun Tanahlongsor ini rata-rata adalah Petani, baik itu sawit maupun karet, dengan mengerjakan lahan lebih kurang 2 hektar itulah Ayah menghidupi Kami sekeluarga bahkan menyekolahkan Kami.
Setiap hari Kami berdoa kepada Allah SWT, agar dusun Kami ini cepat menjadi dusun yang tidak terbelakang, dusun yang mampu untuk menerapkan hidup sehat, dusun yang dapat mengenyam pendidikan seperti dusun-dusun lain pada umumnya.
Alhamdulillah, hari ini doa Kami semua dikabulkan oleh Allah SWT, hari ini TNI dari Kodim 0415/Jambi mulai membangun di dusun Kami. Ada beberapa sasaran yang dikerjakan oleh TNI, diantaranya adalah membuka ruas jalan sepanjang 8,5 Km dengan lebar 8 m, rehab rumah tidak layak huni sebanyak 5 unit serta rehab MCK, Musholah dan pembuatan tempat wudhu.
Selain itu juga TNI yang baik hati ini menggelar sosialisasi kepada warga Desa Kembang Seri Baru, seperti sosialisasi wawasan kebangsaan, Narkoba, stunting sampai dengan literasi digital. Hal ini bertujuan supaya warga Kami yang berada di desa Kembangseri Baru tidak ketinggalan dengan desa lain yang ada di republik Indonesia ini.
Terlalu banyak dampak positif dari TMMD Kodim 0415/Jambi ini, Kami jadi banyak menambah saudara, karena Satgas TMMD tidurnya di rumah warga, kalau malam hari biasanya hanya mendengar suara jangkrik, namun semenjak adanya TMMD ini, terdengar canda tawa dari Bapak-Bapak TNI yang sedang bergurau dengan anak-anak. Musholah yang tadinya sepi, semenjak ada Bapak-Bapak TNI, sudah mulai ramai diisi oleh anak-anak yang belajar membaca Al-Qur’an.
Yang sangat berkesan di hati Kami adalah, tadinya Kami mengambil air di lembah sekitar dusun Tanah Longsor, namun dengan sudah dibuatnya sumur bor, alhamdulillah sekarang Kami tinggal buka keran saja, air bersih untuk konsumsi sehari-hari sudah bisa Kami dapat.
“Terima kasih TNI, teruslah membangun untuk rakyat,” tutup Amran.
Penulis : Dandim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Deny