15 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Fasha Berikan Pembekalan Terhadap 40 Calon Purna Tugas PNS 2023

1 min read

JAMBIDAILY KOTA JAMBI – Pemerintah Kota Jambi melakukan pembekalan terhadap 40 orang calon Purna Tugas Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk tahun 2023. 40 orang tersebut merupakan pilihan dari beberapa calon pensiunan, yang terdiri dari berbagai macam instansi dan guru.

Pembekalan tersebut bertujuan untuk mempersiapkan PNS menjelang purna tugas dan memberikan penjelasan mengenai ketaspenan serta memberikan pengetahuan tentang hak peserta pensiun.

Untuk diketahui, jumlah pensiunan pada tahun 2023 sebanyak 298 orang, angka tersebut naik di bandingkan tahun 2022 yang sebanyak 252 orang.

Wali kota Jambi Syarif Fasha (Selasa, 7/02/2023) mengatakan dalam pembekalan tersebut juga menawarkan kepada calon pensiun jika ingin membuka usaha maka akan didukung oleh Pemkot Jambi.

“Berbentuk peralatan atau bentuk lain, seperti modal usaha juga akan disalurkan melalui bank persepsi yang ada di kota Jambi,” ujarnya.

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 89 = 95