17 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Novrianda dan Saidar Warga Kabupaten Bungo Ditemukan Henti Jantung dan Nafas

2 min read

JAMBIDAILY PERISTIWA – Dua warga kabupaten Bungo yang terseret arus sungai di kecamatan Tanahsepenggal dan Kecamatan Bathin III kabupaten Bungo telah ditemukan Tim SAR gabungan dalam kedaadaan Henti Jantung dan Nafas (Kamis, 02/03/2023).

Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Basarnas Pos SAR Bungo, Kodim 0416 Bute, Polres Bungo, Tagana Dinsos, BPBD Bungo dan Masyarakat melakukan Pencarian Korban Tenggelam atas nama Novrianda. Pukul 08.30 WIB Tim SAR Gabungan berhasil menemukan Korban tersebut dalam Keadaan henti Jantung dan Nafas sejauh Kurang Lebih 3,5 KM dari lokasi Kejadian.

Juga Memasuki Hari Ketiga Pencarian Pukul 08.30 WIB, Tim SAR Gabungan berhasil menemukan Korban atas nama Saidar dalam keadaan henti Jantung dan Nafas. Korban ditemukan mengambang di tengah sungai dengan jarak Kurang lebih 6,7 KM dari lokasi kejadian.

Setelah ditemukan, selanjutnya Tim SAR Gabungan langsung mengevakuasi Korban menuju Ambulance dan diserahkan ke pihak keluarga Korban.

“Terima kasih kepada seluruh unsur SAR Gabungan yang terlibat dalam Operasi Pencarian Orang tenggelam,” Ujar Edo, Komandan Tim Pos SAR Kerinci.

Sebelumnya dua warga dikabarkan terbawa arus di Sungai Batang Tebo Kecamatan Bathin III Kabupaten Bungo dan Sungai Batanghari Kecamatan Tanahsepenggal Kabupaten Bungo.

Korban Novrianda (38) di Kecamatan Bathin
Pukul 10.30 Wib Komunikasi Basarnas Jambi terima info dari Bapak Iwan bahwa telah terjadi kondisi membahayakan manusia 1 Orang tenggelam di Sungai Batang Tebo Kecamatan Bathin III Kabupaten Bungo Provinsi Jambi.

“untuk Kronologi kejadian yang kita dapatkan yaitu pada tanggal 27 Februari 2023 pukul 17.45 Wib, korban atas nama Novrianda (38) thn sedang duduk di tepi sungai, tetapi kejadian yang tak terduga terjadi, korban terpeleset dan jatuh ke sungai Batang Tebo” ungkap Kornelis, kepala Basarnas Jambi

Setelah mendapatkan info tersebut, diberangkatkan Personel POS SAR Bungo pada Tanggal 28 februari Pukul 10.50 Wib dengan membawa peralatan seperti Truck Rescue, Rubber Boat, peralatan Aqua Eyes, Peralatan Water Rescue, dan peralatan medis.

Korban Saidar (40) di Kabupaten Tanahsepenggal
Komunikasi Kantor Pencarian dan Pertolongan Jambi menerima info dari Bapak Siai Bahwa telah terjadi Man Over Boat (Jatuh dari Perahu) 1 Orang Atas Nama Saidar (40) thn di Sungai Batanghari Kecamatan Tanahsepenggal Kabupaten Bungo.

Setelah mendapatkan informasi tersebut, Tim dari POS SAR Kerinci menuju lokasi dengan membawa peralatan seperti Rescue Car, Rubber Boat, GPS, Peralatan Water Rescue, dan Peralatan Medis. (*/)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

78 + = 87