24 Desember 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Ciptakan Lapuanja Bersinar, Petugas dan Warga Binaan Laksanakan Test Urine

1 min read

JAMBIDAILY MUAROJAMBI – Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi (Lapuanja) yang merupakan unit pelaksana teknis di lingkungan kantor wilayah kementerian hukum dan HAM Jambi melakukan tes urine terhadap warga binaan atau narapidana dan petugas sebagai upaya mengantisipasi dan memastikan lapas tersebut bebas dari narkotika (08/05/2023)

Kegiatan dihadiri oleh Kalapas beserta pejabat struktural; Kegiatan terbagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama pemeriksaan urin diperuntukkan Warga Binaan dan sesi selanjutnya diperuntukkan bagi Petugas Pemasyarakatan.

Peserta kegiatan pemeriksaan pada kesempatan kali ini berjumlah 10 orang WBP dan 10 orang Petugas Pemasyarakatan; Hasil pemeriksaan semua petugas dan Warga Binaan adalah negatif.

Pemeriksaan urine narkoba diselenggarakan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban serta pencegahan peredaran narkoba di dalam lapas.

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 27 = 29