24 Januari 2025

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Pemkot Jambi Kirim 25 ASN Ikuti Singapore Cooperation Programme

JAMBIDAILY KOTA JAMBI – Pemerintah Kota Jambi kembali mengirimkan 25 orang ASN untuk mengikuti Singapore Cooperation Programme (SCP) dengan tema Water Management, yang akan berlangsung di Singapura, pada tanggal 15 s.d. 19 Mei 2023.

Program ini diinisiasi oleh Wali Kota Jambi Syarif Fasha sejak tahun 2016 lalu, bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan budaya kerja yang berintegritas dan melayani bagi ASN Pemkot Jambi.

Berkat lobi efektif Wali Kota Fasha, Pemerintah Singapura menyediakan layanan pendidikan bagi ASN Pemkot Jambi secara gratis dengan fasilitas penuh selama berada Singapura.

Sempat terhenti selama 2 tahun akibat wabah pandemi Covid-19, tahun 2023 ini Kota Jambi mendapat alokasi 50 orang ASN yang akan mengikuti pendidikan ini.

Total 240 orang ASN Kota Jambi, Anggota DPRD dan Instansi Vertikal Kota Jambi telah dikirim oleh Wali Kota Fasha untuk mengikuti SCP di Singapura. Jumlah itu belum termasuk 15 orang ASN lainnya dikirim untuk mengikuti pendidikan di Denmark, China, Malaysia dan Vietnam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 5 = 1