20 Oktober 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Penyiapan Posko TMMD ke 117 Kodim 0416 Bute Jelang Kunjungan Wasev

2 min read

JAMBIDAILY.COM – Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0416/Bute yang dilaksanakan di Desa Talang Silungko Kecamatan Bathin II Pelayang Kabupaten Bungo sudah berjalan lebih dari sepekan, progres pembangunan fisik dan non fisik terus di kerjakan, sehingga pencapaian target sasaran dapat di hasilkan secara optimal dan efisien sesuai yang diharapkan.

Ada program yang dikerjakan, pasti ada evaluasi yang dilaksanakan, begitupun juga dengan program TMMD 117 Kodim 0416/Bute kali ini, dalam waktu dekat akan menerima kunjungan Tim Wasev dari Mabes TNI, dimana Tim Wasev ini bertugas melakukan pengawasan dan evaluasi terkait program TMMD ini, sehingga pelaksanaan program dapat berjalan sesuai yang diharapkan.

Komandan Kodim 0416/Bute melalui Perwira seksi Teritorialnya Kapten Inf Dofi Saputra dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/07/23) mengatakan, terkait akan adanya kunjungan Tim Wasev TMMD, segala kesiapan dan persiapan sedang kami lakukan, sehingga apabila nantinya Tim berkunjung ke sasaran, semua sarpras yang dibutuhkan sudah tersedia.

Selain kesiapan sasaran yang akan dikunjungi, Kebersihan dan kerapian Posko TMMD ini juga harus kita kerjakan, karena Nantinya Tim wasev ini sebelum ke sasaran akan menerima paparan terlebih dahulu dari Komandan Satgas  di Posko TMMD ini, ungkap Pria Mantan Satuan Kostrad itu.

Masih menurut Kapten Dofi, Kebersihan dan kerapian posko ini akan terus ditingkatkan, pembersihan ruangan, penataan meja, kursi serta kelengkapan lainnya yang berkaitan dengan sarana dan prasarana yang dibutuhkan selama pelaskanaan TMMD, begitupun juga Data Data Sasaran, hingga kelengkapan untuk pelaksanaan paparan harus segera di siapkan ujarnya.

Pelaksanaan Kunjungan Tim Wasev TMMD 117 Kodim 0416/Bute direncanakan akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini, untuk hari dan tanggalnya sampai dengan saat ini pihak Kodim masih menunggu petunjuk dari Komando Atas. (**)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 1 = 1