20 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Tutup TMMD ke-118, Kasad : TMMD Momentum Bersama Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat 3T

2 min read

JAMBIDAILY SUARA TNI – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan momentum bersama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat agar menjadi lebih baik dan merata, terutama di wilayah 3T (Terpencil, Terisolir dan Terluar).

Hal tersebut disampaikan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, yang juga menjabat sebagai Penanggung Jawab Operasional (PJO) TMMD, saat menutup secara resmi Program TMMD ke-118 Tahun 2023, di Desa Sumberpetung, Kec. Kalipare, Kab. Malang, Jawa Timur, Kamis (19/10/2023).

Kasad mengungkap bahwa TMMD ke-118 yang dilaksanakan serentak di 50 Kodim wilayah Kabupaten/Kota sejak 20 September hingga 19 Oktober 2023 merupakan program lintas sektoral yang bertujuan meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat di desa yang membutuhkan. Lewat program ini, TNI-Polri, Pemda, dan masyarakat setempat, membangun berbagai fasilitas kesehatan, pendidikan, tempat ibadah, renovasi rumah tidak layak huni, penyediaan air bersih, hingga ketahanan pangan.

“TMMD adalah bukti nyata kolaborasi antara TNI-Polri, pemerintah, dan masyarakat dalam memajukan daerah-daerah terpencil, terisolir dan terluar. Untuk itu saya merasa bangga dan berterima kasih atas hasil kerja keras seluruh pihak yang telah bergotong royong membangun wilayah dengan penuh semangat dan kekeluargaan,” ujar Kasad seraya menyebut bahwa TMMD juga berperan untuk menumbuhkan kecintaan dan kemanunggalan rakyat dengan TNI.

Sebelum menutup secara resmi TMMD ke-118 di wilayah Kodim 0818/Malang Batu, Kasad menerima paparan hasil pelaksanaan TMMD dari Dandim 0818/Malang Batu Letkol Inf Arif Nurbianto, termasuk hasil pelaksanaan sasaran non fisik seperti sosialisasi wawasan kebangsaan, penanganan stunting dan pemberdayaan UMKM.

Di penghujung sambutannya, Kasad menegaskan komitmen TNI dalam melanjutkan program serupa di masa mendatang, serta Kasad berharap hasil-hasil TMMD dapat dipelihara, agar masyarakat dapat merasakan manfaatnya dalam waktu lama.

Usai menutup TMMD ke-118, Kasad didampingi Ketua Umum Persit KCK Ny. Rahma Dudung Abdurachman beserta rombongan pejabat TNI AD lainnya, meninjau stand UMKM, serta memberikan bantuan sosial kepada masyarakat sekitar. Kasad juga menyempatkan diri melakukan Video Conference dengan Kodam XVII/Cenderawasih, dalam rangka memberikan bantuan berupa 100 ekor babi kepada Babinsa, untuk dikembangkan menjadi peternakan di wilayah Boven Digoel, Papua. (Dispenad)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 88 = 89