20 September 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Sosialisasi Permendagri, BPKAD Muaro Jambi Datangkan Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri

2 min read

JAMBIDAILY MUAROJAMBI – Pj Bupati Muarojambi Bachyuni Deliansyah melalui Asisten II Junaidi mengajak seluruh pemangku kepentingan di pemerintahan kabupaten Muaro Jambi untuk komitmen melakukan hal terbaik dalam pengelolaan keuangan daerah melalui penyusunan APBD.

Hal itu disampaikannya saat sosialisasi Permendagri Nomor 15 tahun 2023 tentang Pedoman Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2024 diselenggarakan oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah atau BPKAD Muaro Jambi.

Kegiatan yang berlangsung pada 26 Oktober 2023 di salah satu hotel Abadi di Kota Jambi tersebut dihadiri oleh Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Aripradana. Tak hanya itu, Ketua Komisi I dan III DPRD Muarojambi juga tampak hadir beserta Kepala SKPD lingkungan Pemkab Muarojambi.

Menurut Junaidi, pertemuan tersebut memiliki makna strategis sebagai langkah awal penyusunan APBD Tahun 2024.

Sebab, dengan desentralisasi pengelolaan keuangan daerah merupakan amanah reformasi di bidang otonomi daerah untuk mewujudkan keuangan daerah yang transparan, akuntabel dan partisipasi.

“Dengan berbagai regulasi yang ada, pengelolaan keuangan daerah dimaksudkan agar sistem dan prosedur pengelolaan keuangan daerah mulai dari penyusunan dan perencanaan anggaran, pelaksanaan dan penatausahaan, akuntansi dan pelaporannya semaksimal mungkin berorientasi kepada kepentingan publik dan terintegrasi dengan baik,” sebutnya dalam sambutan Bupati Muarojambi pada 26 Oktober 2023.

Junaidi pun berharap, usai sosialisasi tersebut, peserta yang merupakan pemangku kepentingan di Kabupaten Muaro Jambi memiliki pemahaman yang baik dalam penyusunan APBD kedepannya.

“Sehingga APBD Muarojambi Tahun Anggaran 2024 yang dituangkan dalam RKA masing-masing SKPD dapat disusun dengan baik sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” tegasnya.

Ia mengatakan, penyusunan APBD yang baik pada akhirnya akan berdampak positif pada pelaksanaan anggaran dab pertanggungjawaban anggaran ke depannya.

“Semoga kegiatan ini dapat melengkapi upaya kita untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat melalui pemerintah yang baik di Kabupaten Muaro Jambi, ” pungkasnya. (*/)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 48 = 54