Jelang Pemilu 2024, DPW Perindo Jambi Ganti Sekretaris Untuk Menjaga Kekuatan Semua Lini
2 min readJAMBIDAILY POLITIK – Tahun 2024 telah di depan mata, hanya dalam hitungan hari. Maka ajang pemilihan umum (Pemilu) di Indonesia, juga semakin dekat karena berlangsung 14 Februari 2024.
Maka dari itu, persiapan terutama partai terus melakukan inisiatif-inisiatif agar dapat meraih hasil terbaik di ajang lima tahunan tersebut.
Salah satunya ialah Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Jambi terus bergerak melakukan penyegaran dan memantapkan struktur partainya jelang Pemilu legislatif (Pileg) 2024.
Dilansir jambione.com, Salah satu perombakan yang dilakukan adalah mengganti posisi sekretaris yang sebelumnya dipegang Harlina.
Ketua DPW Partai Perindo Provinsi Jambi Hendry Attan melalui juru bicara partai, Rata Ulam Sipahutar, menyebut perombakan pengurus adalah hal yang biasa sebagai upaya penyegaran struktur partai.
“Yang bersangkutan kita nilai sudah tidak sejalan dengan garis partai, makanya diganti. Selain itu agar yang bersangkutan juga bisa lebih fokus dengan pencalegkannya,” kata Rata Ulam Sipahutar.
Dia menegaskan bahwa penggantian Sekretaris tidak mengganggu kinerja pengurus yang lain dan partai tetap solid dan pengajuan pergantian posisi Harlina sebagai sekretaris partai sudah disampaikan ke DPP Perindo, pada Rabu (27/12/2023).
Untuk diketahui Harlina sendiri merupakan Caleg Partai Perindo untuk DPRD Provinsi Jambi daerah pemilihan (dapil) Kota Jambi.
Rata Ulam Sipahutar pada kesempatan ini masih enggan menyebutkan nama pengganti posisi Harlina
“Kita tunggu sampai SK nya turun dulu dari DPP, ” Imbuhnya singkat (*/Edit:HN)