27 Januari 2025

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Pembangunan Rumah Layak Huni untuk Nenek Waini Capai 70 Persen

Jambi – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 Kodim 0415/Jambi terus menunjukkan kemajuan yang signifikan. Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Satgas TMMD bersama warga setempat bergotong royong membangun rumah layak huni untuk nenek Waini. Hingga kini, pembangunan rumah tersebut telah mencapai 70 persen.

Rumah nenek Waini adalah salah satu dari tiga rumah yang dibangun khusus untuk janda lansia dalam program TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi. Dan SSK, Septari Poza, mengungkapkan bahwa proses pembangunan berjalan lancar berkat bantuan dan kerja sama masyarakat.

“Saat ini, pembangunan rumah nenek Waini telah mencapai 70 persen. Kami sangat terbantu dengan dukungan masyarakat yang turut serta dalam proses ini,” kata Septari Poza.

Dari pantauan di lapangan, terlihat antusiasme dan semangat gotong royong yang tinggi dari Satgas TMMD dan warga dalam pembangunan rumah tersebut. Program ini tidak hanya memberikan tempat tinggal yang layak, tetapi juga memperkuat solidaritas dan kebersamaan di tengah masyarakat.

Pembangunan rumah layak huni ini merupakan bagian dari upaya TMMD dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama bagi para janda lansia yang membutuhkan bantuan. Program ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Jambi. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

73 − = 70