22 Januari 2025

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Kepala Desa Sukamaju Sutopo: Jalan TMMD Meningkatkan Ekonomi dan Mempermudah Akses

Muarojambi – Kepala Desa Suka Maju, Sutopo, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas program TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi yang menyasar ke Desa kami, Kamis (01/08/2024).

Menurut Sutopo, pembukaan jalan baru ini akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat desa, yang sebagian besar adalah petani kelapa sawit.

“Dengan adanya jalan TMMD ini, kami merasa sangat terbantu. Jalan ini nantinya tidak hanya menghubungkan tiga desa, tetapi juga memangkas jarak tempuh untuk menjual hasil tani dari 20 kilometer menjadi sekitar 10 kilometer,” ungkap Sutopo.

Selain itu, Sutopo menambahkan bahwa jalan baru ini juga akan berdampak positif pada perekonomian desa. “Jalan ini akan membantu mengurangi kemacetan di pintu tol dan membuka akses yang lebih luas bagi pelaku UMKM. Desa kami tentunya nantinya lebih banyak dilalui oleh masyarakat luar, sehingga pelaku usaha dapat memperkenalkan produk mereka lebih efektif.”

Sutopo menekankan pentingnya program ini bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Sukamaju dan berharap manfaat ini dapat dirasakan secara berkelanjutan. “Kami sangat berterima kasih kepada TMMD dan Kodim 0415/Jambi. Jalan ini benar-benar membantu dan mendukung perkembangan ekonomi desa kami,” tutupnya. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 45 = 47