25 Desember 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Kasdim 0415/Jambi Tinjau Progres Pengerjaan Jalan Menjelang Penutupan TMMD

1 min read

Muarojambi — Kasdim 0415/Jambi, Letkol Kav Muslim Rahim Tompo, S.H., M.Si, melakukan peninjauan terhadap progres pengerjaan pembukaan jalan yang merupakan bagian dari program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) pada hari Rabu, 21 Agustus 2024.

Dalam kunjungannya, Letkol Muslim Rahim Tompo memastikan bahwa program yang saat ini sudah mencapai tahap finishing akan siap untuk penutupan TMMD yang dijadwalkan berlangsung pada hari Kamis, 22 Agustus 2024.

Pengerjaan jalan tersebut merupakan salah satu upaya TMMD untuk meningkatkan infrastruktur di wilayah Jambi dan memperlancar akses bagi masyarakat setempat.

Dengan peninjauan ini, diharapkan semua aspek dari program dapat diselesaikan dengan baik dan tepat waktu sesuai dengan rencana.**

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

42 + = 46