16 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Jelang Purna Tugas, Satgas Yonif 407 Serahkan Ratusan Senpi Rakitan dan Munisi Ke Denpal XII/1 Sintang

2 min read

JAMBIDAILY SUARA TNI – Jelang purna tugasnya, setelah sembilan bulan mulai September 2020 yang lalu sebagai Satgas Pamtas RI-Malaysia, Satgas Yonif 407/PK menyerahkan ratusan senjata api rakitan berbagai jenis dan ratusan munisi yang diamankan dari berbagai kegiatan selama melaksanakan penugasan di perbatasan tersebut kepada Denpal XII/1 Sintang di Kalimantan Barat.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 407/PK Letkol Inf Catur Irawan dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Selasa (25/5/2021).

Dansatgas mengatakan, selama penugasannya personel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 407/PK berhasil mengamankan senjata api rakitan sebanyak 209 pucuk, terdiri dari senjata rakitan jenis bowmen sebanyak 111 pucuk, senjata rakitan jenis lantak sebanyak 77 pucuk, senjata rakitan 5,56 mm sebanyak 1 pucuk, dan pistol rakitan sebanyak 20 pucuk, serta munisi jenis penabur sebanyak 167 butir, berupa munisi 7,62 mm sebanyak 7 butir, munisi 7,62 mm AK47 sebanyak 1 butir, munisi 9 mm MU 1 TJ sebanyak 1 butir, granat tangan 4 PG Sebanyak 1 buah, dan munisi isyarat 1 inchi sebanyak 1 buah.

“Barang bukti ini telah kita serahkan dan diterima oleh Mayor Cpl Hani Surya Adi selaku Wadan Denpal XII/1 Sintang,” ucapnya.

Selanjutnya disampaikan Dansatgas, senjata-senjata api rakitan dan munisi itu berhasil diamankan personel Satgas melaui berbagai kegiatan sosial, seperti pengobatan massal gratis, pengobatan door to door, dan penyuluhan tentang larangan bagi warga yang memiliki senjata api illegal.

“Pendekatan secara kekeluargaan yang dilakukan personel Satgas ternyata menggugah simpati masyarakat. Mereka kemudian secara sadar dan sukarela menyerahkan senjata api rakitan miliknya ke personel Satgas untuk diamankan,” ujar Dansatgas.

Dansatgas mengungkapkan keberhasilan mengamankan ratusan senpi rakitan dan munisi ini, menjadi salah satu kebanggaan bagi semua prajurit Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 407/PK karena telah berhasil melaksanakan kegiatan teritorial dan sosialisasi kepada masyarakat daerah binaannya tentang larangan kepemilikan senjata api, sehingga dengan sukarela menyerahkan senjata api rakitan yang dimilikinya.

“Kebanggaan bagi kami, di mana seluruh prajurit telah melaksanakan tugas dengan penuh rasa ikhlas dan bersungguh-sungguh membantu masyarakat disekitar sehingga mendapatkan simpati dan merebut hati masyarakat. Kita semua berharap agar masyarakat dapat menciptakan ketertiban dan keamanan sehingga terwujud ketentraman bagi semuanya,” pungkasnya. (Dispenad)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

70 − 60 =