24 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Produktif Masa Pandemi, Pemkot Jambi Sukses Gelar Gowes Virtual

2 min read

JAMBIDAILY KOTAJAMBI – Wabah pandemi Covid-19 tidak menghalangi aktivitas masyarakat untuk terus berolahraga dan hidup secara produktif. Narasi tersebut terus disampaikan oleh Wali Kota Jambi Dr. H. Syarif Fasha, ME saat puncak acara pengumuman dan pengundian pemenang Gowes Virtual Hari Jadi Kota Jambi Tahun 2021, yang berlangsung bertempat di Aula Griya Mayang, Rabu siang (2/6).

Acara pengundian yang juga disiarkan secara langsung melalui tayangan video streaming Youtube Channel fasha_jbi itu, sukses besar dan memampilkan sajian yang apik bagi penonton yang menyaksikan secara virtual, maupun hadirin yang langsung menyaksikan di lokasi acara tersebut.

Turut hadir pula dalam kesempatan itu, Wakil Wali Kota Jambi Dr. dr. H. Maulana, MKM, Sekda Kota Jambi Ir. H. Budidaya, M.For.Sc, Ketua Pengda ISSI Jambi, Dirut Perumda Tirta Mayang Kota Jambi, Kepala PT.TGI Jambi, Kepala Cabang Bank Jambi Cabang Soetomo, serta perwakilan komunitas sepeda di Provinsi Jambi.

“Awalnya banyak masyarakat yang tersenyum dan tertawa terkait konsep gowes virtual, karena ini merupakan hal yang baru bagi kita semua. Namun saat ini inovasi gowes virtual ini direplikasi oleh berbagai pihak dan inovasi ini menjawab tantangan kita, di masa pandemi untuk tidak menyurutkan langkah kita untuk terus berolahraga, hidup sehat dan produktif,” ujar Wali Kota Fasha dalam sambutannya.

Gowes Virtual dalam rangka memeriahkan HUT 75 Pemkot Jambi dan Hari Jadi 620 tahun Tanah Pilih Pusako Batuah Kota Jambi sendiri telah dimulai sejak tanggal 15 Mei hingga tanggal 30 Mei 2021 lalu.

Dalam event virtual berhadiah total ratusan juta rupiah tersebut, peserta diberi kebebasan untuk memilih rute dengan pilihan jarak 17, 28 dan 75 km, serta bebas untuk memilih waktu untuk gowes secara mandiri. (*/HN/Humas Kota Jambi)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 14 = 19