Bupati Buka Sosialisasi SILACAK
2 min read
JAMBIDAILY TANJABTIM– Bertempat di Aula Kantor Bupati Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) Senin(12/7/21) Bupati Tanjab Timur H. Romi Hariyanto, SE, membuka acara kegiatan sosialisasi penggunaan aplikasi SILACAK yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Tanjab Timur.
SILACAK merupakan aplikasi berbasis android yang dapat membantu dan mengevaluasi tentang sebaran covid-19 serta bagaimana cara penanganannya.
Dalam sambutannya Bupati menekankan hal yang menjadi poin pembahasan dalam sosialisasi ini yaitu pentingnya membangun kerjasama dan koordinasi antara tim Puskesmas dengan tracer dalam hal ini babinsa dan babinkamtibmas untuk penguatan 3T sehingga kasus konfirmasi sedini mungkin dapat ditindaklanjuti untuk mencegah penyebaran kasus Covid-19 serta peng-entrian data pada aplikasi Silacak dapat dilaksanakan dengan maksimal.
“Dengan adanya aplikasi ini dapat mendukung Testing, Tracing dan Treatment (3T) di Kabupaten Tanjab Timur, sehingga upaya percepatan pencegahan dan pengendalian Covid-19 dapat terwujud,” ucap Bupati
Beliau juga menjelaskan, Tracing atau pelacakan adalah bagian dari upaya 3T, melengkapi Testing dan
Treatment yang dilakukan pemerintah sebagai bagian penanganan COVID-19. Dalam hal ini yang menjadi sasaran langsung sebagai Tracer yaitu Babinsa dan Babinkantibmas serta petugas surveilans Puskesmas sebagai petugas pengolah data.
“Penggunaan aplikasi SILACAK mudah dilakukan dan dapat akses melalui android sehingga pelaporannya pun akan lebih terarah. Peran aktif Babinsa dan Babinkamtibmas sebagai ujung tombak di lapangan dapat menjadi pelopor dalam menekan penyebaran Covid-19 pada wilayah binaan,” tutupnya.
Penulis : Hendri Rosta/ Doc