15 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Bupati Luncurkan Aplikasi Sapo Merangin

2 min read

JAMBIDAILY BANGKO – Bupati Merangin H Mashuri, melalui Sekda Merangin Fajarman melaunching aplikasi ‘Sapo Merangin’ (Sistem Absensi Pegawai Online Merangin), di sela-sela upacara kedisiplinan di halaman kantor bupati Merangin, Senin (27/12).

Acara launching aplikasi ‘Sapo Merangin’ tersebut, ditandai dengan pembukaan selubung logo aplikasi Sapo Merangin oleh Sekda Fajarman, didampingi Kepala Badan Kepegawaian Sumber Daya Manusia (BKSDM) Ferdi Firdaus dan pejabat lainnya.

‘’Sistem absensi ini akan lebih akuntabel, cepat dan akurat,’’ujar Sekda sembari menarik tali selubung logo aplikasi Sapo Merangin itu, dari tiang terang utama kantor bupati Merangin sebelah kanan.

Dijelaskan Sekda, Sapo Merangin adalah aplikasi absen online yang dikeluarkan BKPSDM Merangin didukung sepenuhnya oleh Dinas Kominfo Merangin yang berbasis androit, untuk seluruh ASN Merangin.

Sapo Merangin lanjut Sekda, nantinya akan menggantikan absensi konvensional lama (fingerprint dan absensi manual) yang bertujuan untuk mengatasi berbagai kecurangan yang sebelumnya pernah ada dalam masalah kehadiran ASN.

Ferdi Firdaus menambahkan, perekaman absensi Sapo Merangin menggunakan smartphone/handphone android, yang pelaksanaannya memakai sistem titik koordinat kantor yang dibatasi oleh radius dan perekaman wajah pegawai.

‘’Karena sistem absensi ini akan lebih akuntabel, cepat dan akurat, sehingga dapat mempermudah ASN dalam melaksanakan absensi masuk dan pulang kantor,’’terang Ferdi dibenarkan Kabid Sumber Daya Manusia BKSDM Merangin Jhoni.

Tidak hanya itu tegas Ferdi, Sapo Merangin juga mempermudah pimpinan dalam mengambil keputusan dan kebijakan, sebagai implementasi dari terbitnya peraturan Pemerintah nomor 94 tahun 2021 tentang disiplin PNS.(teguh/kominfo)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 21 = 30