16 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Komitmen Warga Akan Merawat Jalan yang Dibangun Melalui Program TMMD

1 min read

BATANGHARI, sriwijayadaily.com – Meski belum mencapai 100 persen, namun jalan yang dibangun melalui program TMMD ke 115 Kodim 0415/Jambi, telah dilalui masyarakat Desa Kembang Seri Baru Kabupaten Batanghari untuk angkut hasil perkebunan.

“Sudah kami lalui setelah dibukanyo jalan tersebut. Kendaraan roda 2 maupun 4 kami biso lewat situ,” ujar Marwandi, warga, RT 08 Dusun Tanah Longsor, Desa Kembang Seri Baru.

Marwandi menambahkan, meski terdapat kendala seperti jika habis hujan jalan tersebut akan menjadi bonyok, namun demikian kendala itu menurutnya tak berarti, dikarenakan akses jalan tersebut sangat bermanfaat baginya. Selain dapat memotong jalan, juga dapat membantu perekonomian masyarakat sekitar.

“Kita jadi hemat minyak karena jalan karena jalan TMMD, baik untuk pergi bekerja maupun memanen hasil perkebunan,” ujarnya lagi.

Masyarakat Desa Kembang Seti Baru juga berkomitmen, untuk menjaga serta merawat jalan yang dibangun melalui program TMMD ke 115 Kodim 0415 Jambi.**

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

43 + = 44