16 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Pilkades Desa Lempur Danau, Mudardi Borong Suara Lanjut 3 Periode

2 min read

JAMBIDAILY KERINCI – Mudardi hampir borong semua suara pada Pilkades serentak Kabupaten Kerinci di Desa Lempur Danau, Mudardi mendapat 350 suara sedangkan lawan hanya 19 suara dan 14 suara batal.

“Saya bersukur kepada yg kuwasa dan berterimakasih sekali kepada seluruh masyarakat Desa Lempur Danau, yang masih percaya kepada saya untuk melanjut 3 periode, ini suatu anugrah dan amanah bagi saya, insyaallah saya akan menjalankan amanah ini sebaik2 nya dan saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk yg ke 3 periode ini insyaallah dengan kerja sama dengan seluruh masyarakat Desa Lempur Danau, Desa ini akan lebih baik lagi,” tutur Mudardi saat di hubungi melalui Via telpon, Selasa, (8/11/2022)

Mudardi sudah 2 periode menjabat sebagai Kades Desa Lempur Danau, dan terbukti kembali terpilih pada Pilkades serentak 7 November 2022, ia memperoleh suara terbanyak dan kembali menjabat Kades Lempur Danau untuk ke 3 periode, walaupun sempat di halang-halangi Ninik Mamak di saat pencalonan, namun pada saat pemilihan dan penghitungan suara  berjalan dengan lancar.

Masyarakat memilih Mudardi punya alasan tersendiri, bukan di karenakan uang semata, tapi di karenakan kebijaksanaannya dalam memimpin, selalu berlaku adil dengan warga, baik dalam pemberian bantuan dari Pemerintah selalu tepat pada warga membutuhkan, serta pembangunan Desa Lempur Danau terbukti bagus dan baik.

“Kami masyarakat masih menginginkan Mudardi menjabat sampai ke periode – periode selanjutnya, bahkan kalau ada periode seumur hidup, mungkin Pak Mudardi ini tidak akan tergantikan, karena ketulusan dan keikhlasannya dalam memimpin itu betul-betul nyata bukan janji semata, karena itu sudah terbukti selama 2 periode beliau menjabat,” ungkap Lin salah satu warga Lempur Danau.

Kini Mudardi lanjut ke 3 periode, apakah mungkin ninik mamak (orang adat) akan di bentuk lagi di Lempur Danau, mari kita tunggu cerita selanjutnya.(*)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 2 = 1