16 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Sambut Ramadan, Al Haris Bersama 2000 Santri Yatim, Dhuafa dan Penghafal Qur’an

2 min read

JAMBIDAILY ADV – Gubernur Jambi, Al Haris menyambut bulan suci Ramadan 1444 H/2023 M bersama 2000 santri yatim, dhuafa dan penghafal quran.

Kegiatan yang dikemas etalase kebajikan present dengan tajuk “Ruang Habagia 2” ini berlangsung di bumi Pasundan convention kota Jambi, Rabu (22/03/2023) dan juga dihadiri Anggota DPR RI, Hasan Basri Agus (HBA).

Pada kesempatan itu Gubernur Jambi Al Haris memberikan santunan kepada 2000 santri, yatim, dhuafa dan penghafal quran bersama etalase kebijakan.

Al Haris mengaku sangat bangga menyebutkan bulan Ramadan bersama santri yatim, dhuafa dan penghafal Qur’an. Gubernur juga sangat mengapresiasi etalase kebajikan yang memfasilitasi kegiatan tersebut.

“Kita memberikan santunan kepada anak yatim ini inisiasi ibu Rika beliau bergerak dengan etalase kebajikan ini. Ini sangat penting bagi kita semua, ditengah kita sibuk dengan sehari-hari kita. Kita perlu orang-orang yang membuka ruang untuk anak yatim sehingga ada perhatian anak yatim,” katanya.

Al Haris mengaku masih banyak anak yatim yang belum terdata, oleh sebab itu adanya inisiasi yang membantu anak yatim sangat ia dukung sehingga dapat membahagiakan anak yatim menyambut Ramadan.

“Di Jambi banyak anak yatim yang saya rasa ada yang belum tersentuh, oleh karena itu kalau kita tidak memikirkan anak yatim kita berdosa juga, maka perlu inisiasi seperti ini (etalase kebajikan) saya mendukung semua ini, kalau ada yang kurang saya siap bantu. Intinya kita ingin anak kita bagian bisa menikmati Ramadan ini,” tambah Al Haris lagi.

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 + 4 =