1 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Anugerah Kebudayaan Di Malam Apresiasi Seni Melayu Jambi

2 min read

JAMBIDAILY SENI, Budaya – Dinas Kebudayaan dan pariwisata melangsungkan kegiatan Malam Apresaisi Seni Melayu Jambi yang dilaksanakan di GOS Kota Baru pada Jumat malam tanggal 6 Januari 2023.

Kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk mempromosikan budaya yang dimiliki oleh Provinsi Jambi sebagai upaya mendorong pariwisata, serta mengajak semua lapisan masyarakat untuk mempertahankan dan mengembangkan budaya peninggalan leluhur.

Kegiatan Malam Apresiasi Seni Melayu Jambi dihadiri oleh Gubernur Jambi, Dr. Al Haris, S.Sos, M.H, Wakil Gubernur Jambi, Drs. H. Abdullah Sani, M. Pd.I, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, S.I.P., M.B.A., M.Han, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, S.IP., M.M, Bupati/Walikota se Provinsi Jambi.

Serta kepala OPD dilingkup Provinsi Jambi. Selain itu, tampak juga hadir Ketua TP PKK Provinsi Jambi, Hesnidar Haris,S.E, Ketua Persit KCK PD II/Sriwijaya Ny. Hesty Hilman Hadi.

Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan dalam sambutannya bahwa Malam Apresiasi Seni Melayu Jambi merupakan event dan agenda tahunan yang selalu diadakan pemerintah Provinsi Jambi bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Provinsi Jambi, yang tahun ini berusia ke 66.

Pada kesempatan itu, Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada penggiat seni budaya Jambi dalam karya karyanya memajukan dan memperkenalkan budaya Jambi.

“Untuk itu pemerintah Provinsi Jambi memberikan penghargaan kepada para pelaku seni, seniman budayawan serta putra putri asal Jambi yang telah mengangkat nama Jambi melalui karya dan prestasinya,” Ujar Gubernur Jambi, dalam kata sambutannya.

Pada malam Malam Apresiasi Seni Melayu Jambi ini, tamu undangan disuguhkan dengan penampilan pertunjukan seni tradisional kontemporer yang ditampilkan oleh sekitar 85 seniman lintas generasi dengan tema besar kelintang.

Serta diberikan juga penghargaan kepada maestro kepada tiga tokoh kebudayaan Provinsi Jambi, yaitu Ibu Siti Aminah sebagai Pelestari Budaya (Kab. Tebo), Alm. Sakti Alam Watir sebagai Pemerhati Seni (Kota Jambi) dan Alm. Arifin Akhmad sebagai Kreator Seni Teater (Kota Jambi).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

45 − 38 =