24 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Saksikan ‘Emak-Emak Adu Mekanik’ di Danau Sipin Dalam Festival Gong Sitimang

2 min read

Latihan jelang pergelaran Festival Gong Sitimang di Danau Sipin

JAMBIDAILY SENI, Budaya – Waw, emak-emak akan adu mekanik? Bukan berkelahi atau adu fisik ya, tetapi adu kemampuan di dapur adu meracik, karena salah satu materi kegiatan yang ada di Festival Gong Sitimang yaitu Lomba Memasak Ikan.

“Lomba memasak ikan atau mengolah ikan, kita peruntukan bagi ibu-ibu disekitaran lokasi kegiatan. Lombanya khusus tidak kita buka secara umum. Inilah bentuk kita memperbesar pelibatan warga Danau Sipin,” Terang Didin Siroz (Senin, 31/07/2023).

Panitia dalam penjelasan Didin Siroz, hanya menyiapkan bahan utama yaitu Ikan. Sementara itu untuk keperluan lainnya disediakan peserta.

“untuk lomba ini, kami hanya menyiapkan bahan utama yaitu Ikan, selebihnya diserahkan kepada peserta. Tidak syarat dan ketentuan khusus, yang penting kreatif dan enak,” Tutur Didin Siroz.

Festival Gong Sitimang akan hadir pada 4 s.d 6 Agustus 2023 di kawasan Danau Sipin, tepatnya Rest Area atau Lokasi Panjat Tebing, Kota Jambi.

Festival Gong Sitimang memiliki 4 kegiatan besar yaitu: Bersih-bersih Danau Sipin, Lomba Umbul-umbul, Bazar UMKM dan Pergelaran Teater secara kolosal. Selain itu, juga terdapat kegiatan lain, yaitu: Lomba mewarnai, Pembacaan Dongeng, Lomba Masak bertema Ikan, pemutaran Film pendek.

Suluk Bambu dan Ruwatan Bumi diagendakan pada malam puncak Festival Gong Sitimang, tepatnya 6 Agustus 2023 Pukul 19.30 wib di Panggung Apung Danau Sipin, Kota Jambi.

Berikut Jadwal Lengkapnya:

Jum’at, 4 Agustus 2023
Pukul: 06.00 wib
Bersih-bersih Danau Sipin

Pukul: 07.00 wib
(Ekspedisi Sungai Batanghari)
– Seremonial Peluncuran
– Penanaman Pohon
– Pelepasan Benih Ikan

Pukul: 16.00 wib
Pembacaan Dongeng dan simulasi penyelamatan saat kebakaran

Pukul: 20.00 wib
Pemutaran Film Pendek

Pukul: 10.00 s.d 21.30 wib
Pameran dan Bazaar UMKM
Lomba Umbul-umbul

Sabtu, 5 Agustus 2023
Pukul: 08.00 wib
Lomba Mewarnai

Pukul: 16.00 wib
Lomba memasak Ikan
Pukul: 20.00 wib
Gladi Pergelaran Suluk Bambu dan Ruwatan Bumi

Pukul: 10.00 s.d 21.30 wib
Pameran dan Bazaar UMKM
Lomba Umbul-umbul

Minggu, 6 Agustus 2023
Pukul: 10.00 s.d 21.30 wib
Pameran dan Bazaar UMKM
Lomba Umbul-umbul

Pukul: 20.00 wib
Pergelaran Suluk Bambu dan Ruwatan Bumi

(*/)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

60 + = 63