Gubernur Jambi Harapkan Media Siber Perkuat Informasi Pembangunan
2 min readJAMBIDAILY PENDIDIKAN – Gubernur Jambi Dr.Drs.H.Fachrori Umar,M.Hum, mengharapkan peran media siber semakin baik guna memberi informasi cepat terpercaya bagi masyarakat yang semakin terbuka pada kemajuan teknologi informasi, Selasa (11/8/20).
“Ciptakan perusahaan profesional, berintegritas dengan kualitas jurnalistik yang baik,” ungkap Gubernur Jambi.
Gubernur Jambi mengaku senang dan menyambut baik SMSI sudah masuk konstituen Dewan Pers bahkan dirinya akan hadir di Rakerda SMSI Jambi,”Saya akan jadwalkan untuk hadir dan juga berharap bantu pemerintah dalam penyebaran informasi pembangunan Jambi Tuntas,” lanjut Gubernur Jambi.
Gubernur Jambi menerima kunjungan Serikat Media Siber Indonesia Jambi di ruang kerjanya mengakui era digital telah membawa perubahan akan kebutuhan masyarakat dimulai dengan penggunaan smart phone atau alat komunikasi yang mampu memberikan beberapa fasilitas informasi, alat pembayaran, bahkan kebutuhan hidup yang dapat dipenuhi melalui layanan online.
Informasi yang dikeluarkan melalui sumber dan dapat dipertanggungjawabkan sehingga masyarakat semakin percaya dan mudah mendapatkan informasi yang mereka butuhkan.
Ketua SMSI Jambi Muhtadi Putra Nusa menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Gubernur Jambi yang telah menyempatkan waktu menerima kunjungan juga mengungkapkan dalam waktu dekat SMSI akan menggelar Rakerda yang direncanakan pada tanggal 29 Agustus 2020 dan Rakernas 9 September 2020,”Terima kasih atas kesediaan Pak Gubernur menerima kunjungan kami disini dan dukungan untuk SMSI,” ungkap Muhtadi.
Muhtadi mengakui adanya dukungan Gubernur Jambi terhadap perkembangan media yang hal ini dinilai baik bagi perkembangan informasi dan pembangunan.(Raihan,Foto: Agus,Vid:Latif /Humas Pemprov Jambi)