15 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Satgas Pamtas Yonif Raider 200/BN Pos Long Metun Bantu Warga Membuat Jembatan

2 min read

JAMBIDAILY MALINAU – Personel Satgas Pamtas Yonif Raider 200/BN Pos Long Metun bersama warga melaksanakan kegiatan kerja bhakti membuat jembatan penghubung antara Desa Long Metun Lama dan Desa Long Metun baru di Desa Long Metun Kecamatan Kayan Hilir Kabupaten Malinau Provinsi Kalimantan Utara.

Menurut Danpos Long Metun Letda Inf Sandra Kirana, hal ini dilakukan untuk memperlancar mobilisasi dua desa tersebut. “Kerja bhakti pembuatan jembatan ini dilakukan untuk memperpendek jarak tempuh antar kampung dan menunjang kegiatan ekonomi masyarakat, kata Sandra, dirilis di Desa Long Metun Kec. Kayan Hilir Kab. Malinau Prov. Kaltara Minggu (20/12/2020)

Kepala Desa Long Metun Bapak Impung Udau (51) sangat mengapresiasi bantuan yang di berikan oleh anggota satgas pamtas. “Saya mewakili masyarakat di Desa Long Metun ini, sangat berterima kasih kepada Bapak-bapak TNI dengan kegiatan gotong royong ini untuk meningkatkan sinergi dengan semua lapisan masyarakat,” Ujar Impung

Ditempat terpisah, Dansatgas Pamtas Yonif Raider 200/BN, Mayor Inf Andy Irawan S.H mengapresiasi kegiatan tersebut, karena selain untuk membantu mengatasi kesulitan dan meringankan beban masyarakat, juga sebagai sarana untuk menanamkan rasa kebersamaan dan persaudaraan antara TNI dengan masyarakat.

Disamping itu juga, sebagai langkah pembinaan teritorial guna menciptakan keamanan dan kenyamanan di wilayah binaan Satgas Pamtas dengan mengedepankan kemanunggalan TNI-Rakyat,” kata Andy.

Sumber : Pen Satgas Yonif R 200

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 1 = 5