Prajurit Yonif R 300/Bjw Ciptakan Teknologi Tepat Guna Bagi Masyarakat Sekitar
2 min readJAMBIDAILY BANDUNG – Batalyon Infanteri Raider 300/Bjw merupakan salah satu satuan tempur yang berada dibawah Kodam III/Slw membuat Karya Inovasi Teknologi yang berguna bagi prajurit dan bagi masyarakat, berupa Modifikasi mesin bekas Sepeda Motor Suzuki Jet Cooled 100 cc 2 tak produksi tahun 1983.
Bermula dari keprihatinan Prajurit Yonif Raider 300/Bjw yang bermarkas di Cianjur menyaksikan warga masyarakat disekitar markas Batalyon menarik kayu hasil tebangannya dilereng dengan kemiringan kurang lebih 45 derajat tanpa menggunakan alat, sehingga harus menguras tenaga yang cukup banyak.
Sebagai Prajurit yang berasal dari rakyat dan senantiasa berada di sekeliling rakyat, tergerak untuk berbuat sesuatu yang dapat membantu atau meringankan masyarakat sekitar, khususnya warga masyarakat yang lingkup pekerjaannya mengangkut kayu. Pilihannya jatuh kepada satu unit Sepeda Motor bekas yang sudah dalam kondisi rusak secara fisik, namun mesinnya masih bisa dimanfaatkan, yaitu Motor Merk Suzuki keluaran tahun 1983 type matik Jet Cooled 100 cc mesin 2 tak.
Membutuhkan waktu kurang lebih 27 hari Prajurit Yonif R 300/Bjw berhasil memodifikasi Sepeda Motor bekas tersebut dengan menambahkan rangkaian gear dan gulungan sling sehingga dapat menjadi mesin penarik kayu yang bisa menarik beban kayu pada kemiringan kurang lebih 45 derajat.
Keberhasilan Prajurit Yonif Raider 300/Bjw ini mendapat apresiasi Pangdam III/Siliwangi. Hal ini sekaligus membuktikan bahwa Batalyon Infanteri Raider 300/Bjw merupakan satu pasukan Elit Infanteri kebanggaan Kodam III/Siliwangi dengan tugas pokok bertempur, tapi masih bisa berfikir untuk berbuat sesuatu yang bisa bermanfaat bagi masyarakat dimasa damai, sekaligus bisa menginspirasi prajurit lainnya untuk membuat inovasi kreasi lainnya yang bermanfaat.
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto berharap inovasi/kreasi prajurit Yonif R 300/Bjw dapat di ikuti oleh prajurit lainnya jajaran Kodam III/Slw untuk dapat berbuat sesuatu hal yang dapat menunjang tugas pokok satuan dan juga dapat bermanfaat bagi masyarakat. Sehingga keberadaan prajurit Kodam III/Siliwangi dimanapun berada dapat diterima keberadaannya dan bermanfaat bagi masyarakat sekitarnya.
Pangdam juga berharap kreasi/inovasi prajurit Kodam III/Slw dapat di wujudkan dalam segala bidang baik bidang Teknologi, IT, Pertanian dan yang lainnya, sehingga diharapkan dapat menumbuhkan perekonomian prajurit/Persit maupun masyarakat. (Pendam III/Siliwangi).