30 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Wakili Kodim 0419/Tanjab, Enam Atlet Inkado Tanjab Barat Raih Medali

2 min read

JAMBIDAILY KUALATUNGKAL – Pertandingan Inkado Karate Dandim CUP I yang berlangsung di Gedung Shukaido Tatami Sungai Binjai Kabupaten Muara Bungo dibuka langsung oleh Kasdim 0416/Bute Mayor Inf Herman Nursali. Ajang ini merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) Ke-76 Tahun 2021.

Pertandingan Inkado Karate Dandim Cup mengikutsertakan seluruh perwakilan Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi, bahkan peserta diikuti oleh Provinsi Riau.

Inkado Karate Dandim Cup bertujuan mengasah kembali kemampuan terbaik siswa dalam ilmu karate, setelah dua tahun vacum diakibatkan pandemi Covid-19 melanda bangsa Indonesia terutama Provinsi Jambi.

Atlet Inkado Tanjab Barat yang mewakili Kodim 0419/Tanjab mengikuti pertandingan Inkado Karate Dandim CUP I Kodim 0416/Bute dengan pertandingan yang diikuti Kata Perorangan Putra/Putri dan Kumite Perorangan Putra/Putri.

Adapun Atlet Inkado Tanjab Barat yang mewakili Kodim 0419/Tanjab meraih Mendali 1 perak dan 5 perunggu. Adapun nama Atlet yang mendapatkan Medali, Bariqh Fathan Saputra, kelas Kata Pra Pemula Putra (Perak), sedangkan Medali Perunggu atas nama, Zalfa Naqiyya kelas Kumite + 25 Kg Usia Dini Putri, M. Izzami Taufiq kelas Kata Pemula Putra, M. Reyhan Okza, kelas Kumite -55 kg Kadet Putra, Nur Nadiah Zulfa, kelas Kata Senior Putri dan M. Fikri Anggara, kelas Kumite -76 kg Junior Putra.

Komandan Kodim 0419/Tanjab Letkol Inf Erwan Susanto saat dikonfirmasi awak media, mengatakan bahwa sangat mengapresiasi Atlet Inkado Tanjab Barat yang mewakili Kodim 0419/Tanjab yang telah mengharumkan Nama Daerah Tanjab Barat dan Kodim 0419/Tanjab yang sudah berprestasi dalam Turnamen Inkado Karate Dandim CUP I di Kodim 0416/Bute untuk memeriahkan HUT TNI Ke-76 Tahun 2021, dengan harapan kedepan nya dapat ditingkatkan lagi. (**/red)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 68 = 73