13 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Gelar Komsos dengan LAM dan Tokoh Masyarakat Jelang Pilkada Serentak

1 min read

Jambi – Untuk memperkuat hubungan dengan masyarakat serta menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan, Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Kodim 0415/Jambi, Serka Zainal Arifin, melaksanakan kegiatan silaturahmi melalui komunikasi sosial (Komsos) dengan tokoh masyarakat dari Lembaga Adat Melayu (LAM) Jambi, perangkat kelurahan, dan tokoh masyarakat lainnya di Kelurahan Tanjung Johor, Kecamatan Pelayangan, Kota Jambi, pada Senin (28/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk membangun sinergi dan koordinasi terkait keamanan menjelang pelaksanaan Pilkada serentak yang akan datang. Serka Zainal Arifin mengajak para tokoh masyarakat dan perangkat kelurahan untuk bersama-sama menjaga persatuan serta memberikan himbauan kepada warga agar saling menghormati perbedaan demi menghindari potensi gesekan di masyarakat.

“Tokoh masyarakat memiliki peran penting untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif di lingkungan. Mari kita bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, agar Pilkada serentak dapat terlaksana dengan damai dan lancar,” ujar Serka Zainal Arifin dalam kegiatan Komsos tersebut.

Ia juga menekankan pentingnya peran Lembaga Adat Melayu (LAM) dalam menjaga harmoni sosial di tengah masyarakat. Silaturahmi ini diharapkan mampu mempererat hubungan antara aparat dan masyarakat serta memperkuat kontribusi LAM Jambi dalam mewujudkan ketertiban dan keamanan lingkungan.

Dengan adanya sinergi yang terjalin, diharapkan pelaksanaan Pilkada serentak dapat berlangsung dengan aman dan damai, serta masyarakat tetap terjaga dalam bingkai persatuan dan kesatuan.**

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

47 − 39 =