15 Juni 2025

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Rehabilitasi RTLH di Tebo Ulu Masuki Tahap Pemasangan Dinding

JAMBIDAILY SUARA TNI – Proses rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Bapak Hendri Yuli Rianto di Desa Malako Intan, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, kini memasuki tahap pemasangan dinding pada Minggu (23/02/2025).

Antusiasme anggota Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 0416/Bungo Tebo (Bute) bersama warga setempat sangat tinggi. Mereka bahu-membahu menyelesaikan rehabilitasi rumah agar dapat segera dihuni dengan layak.

Tahap pemasangan dinding ini menjadi langkah penting dalam memperbaiki rumah yang sebelumnya dalam kondisi kurang layak. Dengan program ini, keluarga Hendri Yuli Rianto diharapkan dapat menempati rumah yang lebih baik dan nyaman.

Komandan Satgas TMMD Ke-123, Letkol Inf. Arief Widyanto, S.E., M.Han, melalui Pasiter Lettu Inf Feri Erza Putra, mengapresiasi semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh seluruh pihak.

“Kami sangat senang melihat antusiasme semua pihak dalam menyelesaikan rehab RTLH ini. Ini adalah bukti nyata bahwa program TMMD tidak hanya melibatkan TNI, tetapi juga masyarakat secara aktif. Semangat kebersamaan ini patut diapresiasi,” ujarnya.

Sementara itu, Hendri Yuli Rianto sebagai pemilik rumah mengungkapkan rasa syukur dan harapannya terhadap program ini.

“Saya sangat bersyukur dengan adanya bantuan dari TNI dan warga. Selama ini, saya dan keluarga tinggal di rumah yang tidak layak. Dengan adanya program ini, kami berharap bisa memiliki rumah yang lebih baik dan nyaman,” katanya.

Program TMMD Ke-123 ini menjadi bukti nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan warga, khususnya dalam penyediaan hunian yang lebih layak.**

Jambi Daily