16 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Satgas Paskhas Distribusikan Logistik dan Evakuasi Korban Banjir Kalsel

1 min read

JAMBIDAILY BANJARMASIN – Satuan Tugas (Satgas) Paskhas yang sedang menjalankan tugas kemanusiaan di lokasi banjir Kalimantan Selatan, telah mendistribusikan bantuan logistik berupa Sembako untuk korban banjir.

Satgas Paskhas yang dipimpin Mayor Pas Raden Ruli Rusliana juga membantu mengevakuasi warga yang terjebak banjir disejumlah lokasi, di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Sabtu (23/1/2021).

Mayor Pas R. Ruli mengatakan, misi distribusi Sembako dan evakuasi, ditargetkan di tiga lokasi, yaitu Kecamatan Sungai Tabuk (distirbusikan logistik, obat-obatan, dan membantu tenaga medis puskesmas), wilayah Martapura (disribusikan logistik), dan wilayah Marabahan (distribusi logistik dan evakuasi).

Proses pendistribusian logistik dan evakuasi, dilakukan menggunakan perahu maupun perahu karet jenis LCR, baik siang maupun malam hari. (DISPENAU).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 1 = 2