15 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

JADILAH PANDAI BESI

1 min read

JURNAL PUBLIK – Saya pernah menyampaikan filosofi pedang. Pedang yang hebat terbuat dari besi yang menyerahkan dirinya untuk dibakar, dirajam, dipukul, digerenda dan sebagainya. Sakit dan menyakitkan untuk mendapatkan harga pedang yang mahal. Semakin ditempa, semakin berkualitas.

Jika begitu, ada orang yang sangat berperan untuk mengubah sepotong besi menjadi pedang yang mahal dan berharga itu yaitu pandai besi.

Pandai besi seperti apa yang mampu melakukannya? Dipastikan yang ‘kejam’!

Memukul, membakar, menggerenda, merajam, dan sebagainya adalah tugas utama Si Pandai besi. Tidak tega tapi harus dilakukan.

Sungguh, kita ternyata harus pula menjadi ‘pandai besi’ untuk menjalan tugas mendidik anak-anak negeri ini. Orang tua, guru, dosen, pimpinan, dan siapa saja harus mampu memainkan peran sebagai pandai besi untuk menciptakan generasi bangsa yang berkualitas.

Pengalaman saya menjadi dosen dari 2003, memang tidak enak dianggap dosen ‘killer’ karena terlalu disiplin, keras dan ‘no excuse’. Tapi lihatlah, setelah mereka tamat tidak jarang mereka datang kembali mengucapkan terima kasih karena semua yang saya lakukan sangat bermanfaat bagi masa depan mereka. Mereka menjadi ‘pedang’ di tengah masyarakat.

Ayo jadi pandai besi dan hasilkan ‘pedang-pedang’ yang berkuliatas!

Bahren Nurdin
Mind-Provocator

www.yaqin.id

[Jika bermanfaat boleh di-share agar jadi amal jariah kita semua, amin]

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 4 = 5