15 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Positif Covid-19 Terus Meningkat, Masyarakat Diminta Jaga Kesehatan

1 min read

JAMBIDAILY MUARABUNGO – Pasien yang dinyatakan positif corona di Kabupaten Bungo mengalami peningkatan. Saat ini jumlah total pasien yang terjangkit corona mencapai angka 118 orang. Dari angka total yang dinyatakan sembuh mencapai 57 orang dan yang meninggal sebanyak 15 orang.

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19, Kabupaten Bungo, dr Safaruddin Matondang, mengatakan, selain yang dinyatakan positif saat ini juga ada yang dilakukan pemantauan. Kemudian yang sedang mengikuti proses pemantauan yaitu untuk kasus suspek berjumlah 35 orang diantaranya 8 tinggal pemantauan yang 27 sudah selesai pemantauan.

“Dari hasil pemeriksaan TCM, sebanyak 13 orang, hasil pemeriksaan fisik dari Jambi dinyatakan positif,” jelas Safaruddin Matondang.

Safaruddin Matondang yang juga sebagai kepala dinas Kesehatan Kabupaten Bungo, menjelaskan, jika sudah dinyatakan positif, makan tidak perlu datang lagi ke dokter. Jika memang status isolasi mandiri, cukup konsultasi dan dokter yang akan mendatangi tempat isolasi mandiri. Ia juga meminta masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.

“Mari kita terapkan disiplin protokol kesehatan. Menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun serta air mengalir, menjaga jarak dan selalu memeriksakan diri ke dokter. Dan yang pasti menjaga pola hidup sehat dan serta jangan lupa berolahraga,” pungkasnya.

(Budi Prasetyo)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

9 + 1 =