27 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Cegah Covid-19, TNI-Polri Sekernan Berikan Himbauan Kepada Masyarakat Pentingnya Patuhi Prokes

2 min read

JAMBIDAILY SEKERNAN – Setahun lebih wabah virus Corona menyerang, hampir di seluruh pelosok dunia. Bermacam upaya telah dilakukan untuk menghentikan virus agar tidak berkembang lagi. Dari Pemerintah Pusat sampai ke pelosok Desa berjibaku berjuang melawan virus Corona. Tak sedikit korban berjatuhan dari segala kalangan. Kita tidak boleh diam harus terus berjuang untuk melenyapkan virus Corona ini.

Di lingkungan terkecil Babinsa dan Babinkamtibmas Wilayah Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muarojambi, Jambi rutin melaksanakan patroli penegakan Disiplin Protokol Kesehatan kepada warga masyarakat, karena penyebaran virus diwilayah Muarojambi cukup banyak. Patroli dilaksanakan agar masyarakat mematuhi Perda yang wajib di terapkan di masyarakat. Patroli rutin dilakukan agar penyebaran virus Corona dapat segera dihentikan .

Upaya untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19) yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 05/Sengeti bersama Bhabinkamtibmas Polsek Sekernan dan anggota Linmas melaksanakan kegiatan memberikan himbauan kepada masyarakat, guna mematuhi Protokol Kesehatan agar terhindar dari virus tersebut.

Danramil 05/Sengeti, Kodim 0415/Batanghari, Kapten Inf Mujiono saat dikonfirmasi media jambidaily.com mengatakan bahwa himbauan yang dilakukan oleh Babinsanya bersama Bhabinkatibmas serta Linmas tersebut untuk memberikan penjelasan akan pentingnya menjaga kesehatan, serta himbauan kepada warga akan bahaya dari Covid-19. Selasa (12/1/2021).

Lebih lanjut Mujiono menjelaskan bahwa orang yang terinfeksi wabah ini akan mengalami demam tinggi, pusing, sesak nafas disertai batuk, bahkan kalau sudah mencapai fase yang lebih parah dapat menyebabkan kematian bagi penderitanya.

“Untuk itu masayarakat agar tetap di rumah, keluar rumah hanya jika ada keperluan; Jaga Jarak dan hindari kerumunan; laksanakan perilaku hidup sehat: mencuci tangan dnegan sabun dan air mengalir, tingkatkan daya tahan tubuh, gunakan masker; dengarkan dan ikuti imbauan pemerintah dalam upaya pencegahan covid-19; dan selalu berdoa kepada Tuhan YME” tambahnya.

Jajaran Babinsa Koramil Sengeti dan Bhabinkamtibmas harus terus berusaha dan bertindak untuk memutuskan mata rantai penularan virus Corona ini. Karena kitalah yang paling dekat dengan masyarakat. Semoga dengan keseriusan aparat kami dilapangan sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, virus Corona akan segera selesai, tandasnya.(Red/Pendimbth).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 4 = 1