26 November 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Ismail Marzuki, Sosok di Balik Lagu Indonesia Pusaka

2 min read

Foto: Komponis Ismail Marzuki (Wikimedia Commons)

JAMBIDAILY PENDIDIKAN – Lagu Indonesia Pusaka rutin diperdengarkan dan dinyanyikan pada HUT Kemerdekaan RI. Lagu itu diciptakan oleh komponis terkemuka Indonesia, Ismail Marzuki.

Ismail Marzuki dilahirkan pada 11 Mei 1914 di Kampung Kwitang, Jakarta. Seperti dikutip dari buku ‘100 Tokoh yang Mengubah Indonesia’, ayah Ismail adalah seorang pemilik bengkel mobil.

Namun ternyata, kehidupan Ismail Marzuki jauh dari oil dan mesin. Dia dianugerahi bakat memainkan alat musik dan suara yang merdu.

Bahkan, pada usia 17 tahun Ismail Marzuki sudah bisa mengarang lagu sendiri. Talentanya di bidang musik kian terbukti.

Hingga akhirnya dia bergabung dengan grup musik ‘Kirei of Jawa’ saat masa pendudukan Jepang. Tak salah pilihannya, grup inilah yang mengantarkannya pada masa kegemilangannya.

Menjelang kemerdekaan, Ismail Marzuki banyak terinpirasi oleh masa-masa heroik dan pratiotisme. Dia pun semakin produktif dan menciptakan lagu-lagu yang sarat nuansa perjuangan seperti Halo-halo Bandung, Gugur Bunga, Indonesia Pusaka sampai Sepasang Mata Bola.

Lagu-lagu tersebut merupakan lagu perjuangan legendaris yang selalu dilantukan sebagai pengingat masa perjuangan melawan penjajah dulu.

Pada tahun 1941, dia menikah dengan Euis Zuraidah yang juga seorang pemusik.

Karena jasanya tersebut, nama Ismail Marzuki sang pencipta lagu Indonesia Pusaka itu diabadikan sebagai nama taman kebudayaan dan kesenian, Taman Ismail Marzuki (TIM). Tidak kurang, 200 judul lagu yang telah dia ciptakan. Ismail Marzuki wafat di Jakarta pada 25 Mei 1958. (detik.com)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

85 − = 80