26 April 2024

Jambi Daily

Media Online Publik Aksara Propinsi Jambi

Dandim 0415/Batanghari Hadiri Rakor Percepatan Penanganan Covid 19 Di Kota Jambi

1 min read

JAMBIDAILY SUARA TNI – Pada hari Selasa 04 mei 2021 Dandim 0415/Batanghari Kolonel Inf J Hadiyanto,SIP.,MIP Menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Forkopimda Kota Jambi di Aula kantor Walikota Jambi, terkait percepatan penanganan covid 19 di Kota Jambi.

Menyikapi hal tersebut Komandan Kodim 0415/Batanghari Kolonel Inf J Hadiyanto,SIP.,MIP menuturkan, bahwa apa yang sudah kita lakukan bersama jajaran wilayah sudah baik, namun hal ini harus kita tingkatkan lagi.

“Sekali lagi bahwa hal mendasar yang sangat diperlukan dalam situasi seperti ini adalah kesadaran masyarakat untuk disiplin mematuhi protokol kesehatan, untuk itu kedepan fokus kita adalah meningkatkan kedisiplinan masyarakat ini yang akan kita kawal dengan operasi penegakan disiplin, secara terpadu dengan melibatkan semua unsur.” Tegas Komandan Kodim 0415/Batanghari.

Usai kegiatan rakor, Dandim 0415/Batanghari menyatakan, bahwa kegiatan rakor ini kembali kita mensinkronkan, memadukan langkah-langkah yang sudah kita lakukan dan langkah-langkah lanjutan yang bagaimana, sehingga terjadi percepatan penanganan covid 19 di Kota Jambi. (Pendim 0415/Batanghari)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

44 − = 40